Home » » Cara Memasak Balado Ayam Pandan yang enak dan harum

Cara Memasak Balado Ayam Pandan yang enak dan harum

Written By Unknown on Monday, January 26, 2015 | 8:09 PM

 
Cara memasak balado ayam dengan aroma harum daun pandan yang enak dan bergizi tinggi

Ayam memang jenis masakan yang paling banyak digemari oleh banyak orang. Begitu banyak cara memasak ayam. Salah satunya adalah dibuat masakan balado. Ibu-ibu bingung bagaimana cara membuat balado ayam? Ini aku kasih resep dan cara memasak Balado Ayam dengan aroma harum daun pandan :


Keterangan penyajian :

  1. Waktu Persiapan 20 Menit 
  2. Waktu Masak 40 Menit
  3. Masakan yang disajikan cukup untuk porsi 8 Orang

Bahan-bahan yang digunakan :
  • 1 Ekor ayam yang telah dipotong menjadi 16 bagian 
  • 50 ml minyak goreng piliham
  • 6 Buah bawang merah yang sudah dirajang 
  • 1 Lembar daun pandan bersih
  • 2 Batang serai yang dimemarkan
  • 5 Lembar daun jeruk yang telah dibersihkan 
  • 12 Buah cabai merah bersih
  • 150 ml air putih 1 
  • Sendok makan bumbu Royco  Rasa Ayam 
  • 1 Buah jeruk nipis segar 
  • 4 cm potongan jahe
  • 10 Buah cabai rawit merah pilihan 
  • 7 Siung bawang putih pilihan 



Cara Masak : 
  1. Siapkan cabai merah, cabai rawit merah, jahe, dan bawang putih lalu haluskan serta sisihkan sesudahnya. Tumis daun pandan, bawang merah, dan serai, sampai warna bawang terlihat kecoklatan. 
  2. Masukkan daun jeruk, bumbu masak Royco ayam, dan bumbu yang telah dihaluskan. 
  3. Aduk-aduk bahan tersebut hingga tercium harum. 
  4. Setelah aroma harumnya muncul, masukan ayam dan aduk sampai warnanya berubah. 
  5. Setelah itu tambahkan air, kecilkan api kompor, dan tutup. Biarkan atau ungkep hingga air didalamnya mengering. 
  6. Aduk sesekali dan angkat jika sudah matang. 
  7. Tambahkan air jeruk serta aduklah hingga tercampur merata.
Share :

0 comments:

Post a Comment

 

© 2015. Hobi Masak - All Rights Reserved